Puisi Sedih | Perjuangan Seorang Kakak Untuk Adiknya Yang Kuliah

Puisi Sedih | Perjuangan Seorang Kakak Untuk Adiknya Yang Kuliah

Selasa, 06 Oktober 2020, 3:41 AM



Kata Hati Seorang Adik Untuk Kakak


Tiap langkah kaki berpijak ada sebuah harapan

Dimana bumi dipijak, di situlah langit dijunjung

Demi keluarga dan demi cita-citaku

Engkau bekerja dengan sepenuh hati.


Engkau begitu baik dalam hidupku 

Kerelaanmu untuk bekerja di rantauan adalah sebuah kisah yang menyimpan misteri.


Walau teruk, harus bisa berdamai

Walau sedih, harus bisa membesarkan hati

Walau pedih, harus bisa berjuang sendiri


Tak terbilang sudah berapa banyak pengorbanan yang dilakukan.

Engkau adalah sosok pertama.

Sosok pertama sebelum aku, sosok yang memperjuangkan masa depanku.


Semua kebaikanmu tak bisa ku balas dengan  cerita.

Kasih sayang dan kebaikanmu tak terhitung oleh ruang dan waktu

Hingga kau rela menyendiri untuk sementara 

Aku berharap kepada Tuhan agar Tuhan memberimu kesehatan jasmani dan rohani


Kala itu engkau berpesan kepadaku.

Kata mu "setelah kamu selesai kuliah baru aku berkeluarga". Itu adalah kata mu


Ketika aku teringat akan kata itu

Aku sangat sedih sekali.

Engkau yang jauh disana 

Disini aku sangat merindukanmu 

Sewaktu  kita masih berada di kampung

Penuh dengan ceria suka duka canda tawa

Yang menyimpan rahasia hidup yang penuh warna.


Kini telah jauh berbeda, tempat dan waktu

suasana yang ada pun, tak seperti dulu

demi masa depanku disini jalani hari

berlomba dengan sesamaku, mengejar mimpi


Dan hanya sebatas sapa dari jauh.

Aku cuman dengar suaramu telepon selulur

Aku hanya melihat wajahmu dari jauh lewat media sosial.


Setiap langkahku

Teringat selalu akan dirimu

Engkau adalah pribadi yang tangguh

Pribadi yang ku maksud itu adalah... 

Engkau,  engkau kakak ku


Kakak aku rindu.. 


By : Benydiktus Adi Papa

TerPopuler